Vanessa Rifki Sahara, Sabet Perunggu Kejurnas Finswimming 2024
KONI BADUNG SPORT TOURISM CUP 2024

By It Smazapo 07 Agu 2024, 08:08:42 WIB Prestasi
Vanessa Rifki Sahara, Sabet Perunggu Kejurnas Finswimming 2024

Gambar : Vanessa Rifki Sahara,


      smazapo.sch.id. Prestasi tingkat Nasional kembali diraih oleh siswi SMA Negeri 1 Ponorogo. Vanessa Rifki Sahara, siswi kelas XII-4 berhasil menyabet perunggu di nomor 800 surface KU A Putri, bersama kontingan POSSI Kab Ponorogo,   Dalam kejuraan yang diselanggarakan di Kolam Renang Blahkiuh Badung Bali 2-4 Agustus 2024.

      Dasar Daminto, S.Pd, M.Pd selaku Kepala SMAN 1 Ponorogo, mengucapkan selamat dan sukses untuk raihan prestasi Vanessa, karena ajang di Badung Bali merupakan ajang bergengsi tingkat Nasional yang di ikuti oleh atlet selam dan renang dari seluruh Indonesia. Membutuhkan usaha dan kerja keras dari Vanessa untuk dapat naik di podium juara, demikian disampaikan oleh Kepala SMAN 1 Ponorogo saat berlangsung wawancara dengan awak media smazapo.sch.id.

      Selain itu menurut Wakhid Firman, S.Pd selaku Waka Kesiswaan menyampaikan Terimakasih atas dukungan dari para pelatih pelatih klub dan semua orangtua atlet yang telah mengirimkan atletnya di kejurnas kali ini. Tetap semangat dalam berlatih dan kejurnas kali ini kita jadikan sebagai bahan evaluasi untuk lebih baik lagi di kompetisi yang akan datang," pungkasnya

     Selamat dan Sukses untuk Vanesaa Rifk, semoga dengan raihan prestasi ini mempermudah dalam mencapai impian di masa depan. Liputan awak media smazapo.sch.id @Ronin 2024