Komponen Kinerja Kepala Sekolah Berhasil Dilaksanakan dengan Gemilang
Penilaian Kinerja Kepala Sekolah SMAN 1 Ponorogo Tahun 2021

Gambar : Kegiatan PPKS 2021
SMAN 1 Ponorogo, Kabupaten Ponorogo, pada hari Jumat, 12 November 2021 melaksanakan kegiatan Penilaian Kinerja Kepala Sekolah. Penilaian Kinerja Kepala Sekolah adalah kegiatan yang dilakukan untuk menunjukkan proses dan hasil kerja yang dicapai Kepala Sekolah baik kualitas maupun kuantitas, ketepatan waktu kerja dan sebagainya (Permendiknas No. 35/2010).
Apa saja yang melatarbelakangi Penilaian Kinerja Kepala sekolah? Perubahan Global di segala Bidang Kehidupan yang mencakup: 1. Tuntutan Kompetensi, 2. Peningkatan Mutu, 3. Pengembangan Diri, 4. Fokus pada KINERJA yang ditunjukkan di tempat kerja. Tujuan Penilaian Kinerja Kepala Sekolah sejatinya memberikan informasi akurat kepada pihak yang terkait tentang tingkat kinerja kepala sekolah berdasar standar kompetensi dan tupoksi sesuai peraturan dan perundangan yang berlaku.
Pada kesempatan kali ini selain dihadiri tentunya oleh Kepala SMAN 1 Ponorogo, Dasar Daminto,S.Pd., M.Pd., beserta para Wakil Kepala Sekolah, Kasubbag TU, para Guru dan Staf Tata Usaha, juga para Pengawas dari Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Timur Cabang Dinas Pendidikan Kabupaten Ponorogo, Drs. H. Kateno,M.Pd dan Drs Siswadi, M.Pd.
Langkah-langkah penilaian kinerja Kepala Sekolah meliputi: persiapan, pelaksanaan, penilaian, dan penentuan nilai akhir. Dan setelah semua proses dijalani dengan penuh suka dan duka, kegiatan ini dapat terlaksana dengan baik dan lancar, dari beberapa komponen yang dinilai oleh para pengawas, hanya terdapat sedikit koreksi yang kecil untuk dilengkapi kelengkapannya.
Liputan : Team It Smazapo-Humas